Muara Enim, Inmas.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim Sumini supervisi guru. Supervisi dilaksanakan Berdasarkan SK dan Jadwal yang telah ditentukan, Ia hari ini melaksanakan supervisi di kelas I.d, Kamis (09/11).
Supervisi guru sangat penting untuk dilaksanakan oleh seorang Kepala Madrasah atau seseorang yang memiliki jabatan yang lebih tinggi. Dengan tujuan untuk mengetahui atau mengevaluasi proses pembelajaran yang dilakukan oleh seorang guru ketika sedang mengajar di dalam kelas dan juga untuk mengetahui kualitas guru dalam mengajar serta memberikan pembelajaran kepada siswanya.
Guru kelas I.d Julita yang di supervise pada hari ini memberikan pelajaran Bahasa Indonesia dengan materi Mengenal dan Menulis Huruf Abjad L. Diawal pembelajaran siswa berdoa yang dipimpin oleh ketua kelas, mengecek kehadiran siswa dan mengulang materi minggu lalu.Kemudian dilanjutkan dengan materi hari ini yakni Mengenal dan Menulis Huruf “L” besar dan huruf L kecil.
Julita mengajak siswa untuk menyebutkan nama hewan dengan berawalan huruf L, siswa begitu antusias dan berlomba mengangkat tangan untuk maju ke depan kelas. Kemudian siswa secara bergantian maju ke depan kelas membaca dengan nyaring nama hewan yang di awali dengan huruf L dan menuliskannya di buku tulis.
“Setelah dilakukan evaluasi, Alhamdulillah siswa kelas I.d semuanya sudah mengenal huruf L dan sudah dapat membaca dengan nyaring, ada beberapa siswa yang masih membaca dengan mengeja” pungkasnya.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim Sumini mengatakan setelah dilakukan supervisi dapat melihat langsung kemampuan dan kualitas guru dalam mengajar di dalam kelas,”sudah bagus dalam menjelaskan materi, menguasai kelas, siswa antusias dalam belajar, ada alat peraga, perangkat pembelajaran lengkap, Insyaallah selalu baik dan berkualitas, ucapnya. (Jlt)
