min1muaraenim.sch.id Berita Tim Sarana Prasarana Kanwil Kemenag Sumsel Sambangi MINSA ME

Tim Sarana Prasarana Kanwil Kemenag Sumsel Sambangi MINSA ME

Muara Enim, Inmas.

Tim sarana prasarana Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sumatera Selatan Hj. Siti Baroro dan Novi Anggraini menyambangi Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim yakni dalam rangka Monitoring dan Evaluasi Sarana Prasarana Madasah dan SBSN Tahun 2023,  Selasa (14/11).

Kedatangan Tim Sarana dan Prasarana ini disambut langsung oleh Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim Sumini bertempat di ruang kepala madrasah.

Tim monitoring dan evaluasi melakukan peninjauan ke ruang belajar dan melakukan pengecekan sarana dan prasarana yang ada di Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim seperti meja dan kursi siswa, toilet, ruang perpustakaan  serta sejumlah fasilitas lainnya yang masih dalam keadaan baik, rusak ringan atau rusak berat.

Dengan adanya sarana prasarana yang baik akan mempengaruhi prestasi belajar siswa dan apabila sarana prasarananya tidak terpenuhi maka proses pembelajaran dan pengajaran akan mengalami hambatan seperti adanya fasilitas laptop, infokus, proyektor dan fasilitas jaringan wifi di madrasah yang lancar agar dapat mempermudah guru untuk menerapkan pembelajaran digitalisasi yang saat ini menjadi program dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Prop. Sumsel yakni pembelajaran berbasis TIK.

Tim monitoring dengan didampingi oleh kepala madrasah juga meninjau gedung SBSN yang baru, Gedung tersebut belum dipergunakan untuk kegiatan proses belajar mengajar dikarenakan masih menunggu mobilernya datang,”Insyaallah bulan Januari 2024 sudah bisa dipakai untuk kegiatan proses belajar mengajar” ujar Sumini.

Sumini juga mengucapkan terima kasih atas kedatangan Tim sarana dan prasarana ibu Hj. Siti Baroro dan ibu Novi Anggraini atas monitoring dan evaluasinya di Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim. (Jlt)

3 Likes

Author: Lita