
Muara Enim, Humas.
Pembina upacara Aprilyanti mengingatkan siswa dan siswi Madrasah Ibtidaiyah Negeri I Muara Enim untuk mempersiapkan dirì jelang akan dilaksanakannya Penilaian Tengah Semester (PTS) gazal Tahun Pelajaran 2022/2023 yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober mendatang, Senin (26/09).
Hal tersebut disampaikan oleh Aprilyanti saat menyampaikan amanah pembina upacara pada pagi hari ini yang bertempat dilapangan madrasah dengan dimulai pada pukul 07.00 Wib s.d selesai.
“Anak-anak sebentar lagi kita akan melaksanakan Penilaian Tengah Semester, belajarlah dengan rajin dan tekun, ulangilah lagi pelajarannya karena kita belajarnya pertema maka baca kembali pelajaran tema yang sudah kita selesaikan dibulan lalu yakni tema 1 dan tema 2 buku tersebut jangan sampai hilang karena akan kembali di evaluasi” kata Yanti.
Kembali Ia mengatakan jika anak-anak belajar dengan rajin dan tekun maka akan mendapatkan nilai yang baik sesuai dengan harapan guru dan orang tuanya.
Pelaksanaan upacara berlangsung dengan khidmat dan sukses digelar, dengan petugas upacara adalah siswa kelas IV.a yang merupakan upacara perdana mereka laksanakan. (Jlt)